Bocah 11 Tahun Selamatkan Kakek Berkat Mahir Bermain Game - Kebanyakan orang menganggap bahwa game hanya memiliki dampak negatif terhadap perkembangan dan pola pikir anak-anak. Sebagian lagi juga menganggap bahwa game juga memiliki sisi positifnya. Manfaat dari bermain game ini rupanya dirasakan oleh bocah berumur 11 tahun asal Irlandia.
Bocah 11 tahun bernama Charley Cullen melakukan aksi yang heroik dengan menyelamatkan nyawa kakeknya dari kecelakaan berkat kemahirannya dalam kebut-kebutan mobil di game Grand Theft Auto (GTA).
"Kakek menjemput saya dari Rathkenny Hall. Kami berada sekitar 500 meter dari Slane Castle dan mobil tiba-tiba mengarah ke selokan," kisah Cullen yang dilansir Ubergizmo.
Pada awalnya Cullen berpikir kalau kakeknya sedang mengajaknya bercanda dengan menakut-nakutinya. Namun ketika keadaan mulai membahayakan, Cullen menyadari bahwa ini bukan lelucon. Si kakek pun tiba-tiba tertunduk lemas dengan tangan lunglai di atas kemudi.
"Kakek tidak sadarkan diri. Saya langsung mengambil alih kemudi dan berusaha mengarahkan mobil ke jalan," ujarnya.
Meski Cullen mengambil alih kemudi, kedua kaki si kakek masih dalam keadaan menginjak gas. Sehingga bukannya melambat, mobil tersebut malah melaju kencang. Hal ini tentu saja membuat Cullen semakin kesulitan. Beruntung, sang cucu berhasil menguasai keadaan. Dia berusaha mengarahkan mobil ke pintu gerbang sebuah bangunan. Alhasil laju mobil pun berhasil dihentikan.
Masalah belum selesai, si kakek ternyata belum juga sadarkan diri. Cullen bersusah payah membangunkan kakeknya, dan meminta bantuan orang-orang sekitar untuk membawa si kakek pulang.
Baik si kakek maupun cucunya mengalami luka cukup serius akibat insiden ini. Cullen sendiri mengalami sedikit retak pada tulang tengkoraknya. Sementara si kakek hingga sekarang tidak diketahui apa yang menyebabkannya tiba-tiba tidak sadarkan diri.
"Ini adalah keajaiban. Saya dan cucu saya bisa selamat," ucap si kakek.
Cullen mengaku mendapatkan keberaniannya karena hobi bermain game GTA. Jika selama ini dia hanya mampu membayangkan situasi menantang di game tersebut, kali ini dia mengalaminya secara nyata.
Sekian artikel tentang Bocah 11 Tahun Selamatkan Kakek Berkat Mahir Bermain Game
0 comments:
Posting Komentar
Hargai penulis dengan memberikan komentar yang baik dan mengklik iklan yang ada
Rules komentar :
1. No SPAM
2. No live link (link aktif)
3. Jika bertanya gunakan akun yang terdaftar
4. Komentar yang tidak pantas akan dihapus oleh admin